Jenis kain terbaik untuk baju gamis


Jenis kain terbaik untuk gamis berikut harga dan gambarnya, Baju gamis merupakan model baju perempuan muslim dimana bagian atas dan bagian bawah menyatu dimana dari ujung leher tertutup sampai ke mata kaki guna menutupi aurat. itu merupakan pengertian baju gamis.
Baju gamis sangat populer akhir2 ini, banyak model - model baju gamis yang di design secara modern mengikuti jaman,sehingga wanita yang mengenakannya akan terlihat cantik. Bagus atau nyamannya baju gamis gamis tergantung dari bahan kain apa yang digunakan sehingga menyempurnakan antara penampilan dan kenyamanan.
Berikut jenis kain terbaik untuk baju gamis :

Jenis kain terbaik untuk gamis

KAIN KATUN

Jenis kain terbaik pertama ialah Kain katun, kain ini memiliki berbagai kelebihan dibanding jenis lainnya sehingga permintaan kain ini dari tahun ketahun semakin meningkat. Jenis kain katun memiliki sifat halus, rapi dan dingin dipasaran juga ada produk kain yang mengkilap. Selain sifat diatas jenis kain ini juga memiliki serat berupa corak garis kecil-kecil dengan warna senada dengan kain sehingga jika digunakan untuk busana muslim akan terlihat elegan, dan rapi. Corak pada kain katun ini berasal dari benang yang digunakan yaitu menggunakan benang jenis slub.

KAIN SIFON

Ingin membuat gamis syar’I yang terkesan mewah, nah jenis kain sifon ini yang anda butuhkan. Sifat kain ini lembut dan halus tetapi memiliki permukaan yang cenderung licin dan cenderung tipis.

Kain Satin

Kain satin adalah jenis bahan kain sutra yang dibuat dari serat buatan polyeseter. Satin merupakan jenis kain yang terkenal dengan kilaunya atau yang lebih dikenal dengan kain mengkilap. Kain satin juga mempunyai tekstur yang licin dan ringan. Bahan ini memang sering digunakan untuk membuat gamis syar’I atau dress karena kain satin mampu memberikan kesan yang mewah, glamor dan elegan.

Kain Jersey

Kain ini sangat cocok digunakan untuk membuat gamis syar’I karena kain jersey memiliki karakter yang tebal, elastis dan mudah jatuh. Sehingga sangat cocok digunakan untuk gamis syar’I karena bahannya yang tebal sehingga tidak mudah nerawang dan gamis syar’I yang menggunakan bahan ini jika dipakai akan terasa dingin sehingga anda tidak merasa gerah jika memakai gamis syar’I jenis bahan jersey ini.

Kain Sutra

Busana gamis juga banyak menggunakan jenis kain halus, seperti kain sutera yang terbuat dari serta alami ulat sutera. Kainnya yang halus, dingin, dan memberikan kesan mewah menjadikannya banyak dimanfaatkan untuk pembuatan busana resmi dan eksklusif, termasuk untuk pembuatan baju gamis pesta. Jenis kain ini termasuk yang terbaik dibandingkan jenis kain lainnya dan harganya pun cukup mahal.

Kain Saudi

Memiliki karakteristik lebih halus dan dingin jika dibandingkan dengan sutra cina. Umumnya mempunyai lebar 1,5 meter dan tersedia dalam berbagai warna

Related Post